Integrasi API dan Slicing Desain dalam Pengembangan Aplikasi Mobile, M. Aditiya gilang Romadon, NIM E41211492, Tahun 2025, Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Jember, Syamsul Arifin, S.Kom, M.Cs, (Dosen Pembimbing), Ibu Michelle Stephanie Wongso (Direktur Perusahaan), Edwin Zamzami (Pembimbing Lapang).
Praktik Kerja Lapang (PKL) adalah salah satu kegiatan wajib yang dilaksanakan mahasiswa di Politeknik Negeri Jember. Pelaksanaan PKL ini dimulai dari 18 SePT.ember 2024 s/d 18 Januari 2025 yang bertempat di PT. ORDO Taman Jemursari Selatan I No.5, Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo, Surabaya, Jawa Timur 60237, dengan jadwal masuk kerja setiap Senin sampai Sabtu.
Tujuan Praktik Kerja Lapang (PKL) secara umum adalah menambahkan wawasan mahasiwa terhadap aspek-aspek yang akan didapatkan pada lokasi Praktik Kerja Lapang (PKL) sehingga dapat dijadikan acuan pada dunia kerja serta dapat meningkatkan wawasan dan pengetahuan mengenai kegiatan yang ada pada instansi/perusahaan.
Sebagai bagian dari tim Mobile Developer di PT. Ordo Teknologi Karya, tanggung jawab mencakup pengembangan aplikasi mobile, mulai dari slicing desain antarmuka pengguna hingga integrasi API. Proyek yang dikerjakan meliputi KontenerMart, sebuah platform digital yang dirancang untuk mempermudah pengguna dalam berbelanja, melacak poin, dan mengelola transaksi, serta Kolam Ulam, aplikasi pengelolaan kolam yang membantu monitoring aktivitas kolam secara efisien. Setiap tahapan pengerjaan proyek dilakukan dengan berfokus pada kualitas implementasi serta opimalisasi pengalaman pengguna.