Rancangan Business Intelligence Pada RSD Kalisat, Novenda Ilham Wibowo, NIM. E41160804, Tahun 2018, Teknik Informatika, Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Jember, Trismayanti Dwi Puspita S.Kom., M.Cs.,(Pembimbing I) dan Prawidya Destarianto, S.Kom., M.T., (Pembimbing II).
Data Rumah Sakit Daerah Kalisat yang kompleks bermanfaat untuk diolah menjadi data berkualitas berdasarkan layanan medis, Rancangan Business Intelligence sangat bermanfaat bagi Rumah Sakit Daerah Kalisat. Novenda Ilham Wibowo Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika Politeknik Negeri Jember melakukan penelitian rancangan Business Intelligence yang menghasilkan data yang telah melalui proses pengolahan data, sehingga menghasilkan visualisasi data untuk keputusan terbaik bagi pimpinan Rumah Sakit Daerah Kalisat
Pada tahun 2001 praktek kesehatan di Amerika serikat menerapkan teknologi informasi. Rumah sakit yang ada tengah mengembangkan implementasi teknologi informasi, bidang farmasi yang menggunakan kode bar untuk obat selain itu juga tengah berusaha untuk memodernisasi data klinis dan database penelitian (Ferranti et al., 2010). Dengan demikian permintaan BI pada bidang medis dan kesehatan tidak lagi sekedar terpenuhi tetapi harus dikembangkan (Kao et al., 2016).
Teknologi informasi dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk menyimpan data transaksi dalam jumlah yang banyak (Sundjaja, 2013). Data berupa hasil transaksi yang dilakukan dari tahun ke tahun (riwayat transaksi), tentunya sangat bermanfaat untuk pengembangan perusahaan, dapat digunakan untuk menggambarkan ramalan masa depan (Forecasting) dan untuk mempelajari masa lalu mengenai peluang dan tantangan bisnis (Ranjan, 2009), serta dibutuhkan untuk mengambil keputusan-keputusan strategis maupun taktis (Eko indrajit & Djokopranoto, 2016). Data tersebut tentunya membutuhkan analisa yang sangat teliti untuk dapat menghasilkan informasi yang membantu dalam proses pengambilan. keputusan. Pendekatan Business Intelligence (BI) dapat digunakan
untuk memenuhi kebutuhan itu (Sundjaja, 2013). BI mampu memenuhi kebutuhan perusahaan mengenai akses ke informasi dan juga mekanisme manajemen data yang efektif (Banerjee & Mishra, 2015). Kemampuan Business Intelligence dalam menganalisa data dalam jumlah yang besar, sangat ampuh digunakan untuk analisis pelayanan medis oleh dokter dengan nilai pasien laki-laki maupun perempuan Rancangan Business Intelligence mengunakan metode Visualisasi Data bertujuan untuk mengatasi masalah pelaporan data di RSD Kalisat. Business Intelligence mampu memberikan data penting untuk menentukan keputusan terbaik untuk RSD Kalisat khususnya di bagian farmasi dan manajemen.