PEMBUATAN FORM-FORM MENU PENDUKUNG PELAYANAN PADA SISTEM INFORMASI KESEHATAN, Muhammad Bacharuddin Ilman, NIM. E41202431, Tahun 2023, .. Halaman, Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Jember, Choirul Huda, S.Kom., M.Kom. (Dosen Pembimbing) dan Ibu Gea Ayu Wulandari (Pembimbing Lapang CV. E-SOLUSINDO).
Salah satu syarat untuk peningkatan kompetensi sumbet daya manusia yang handal bagi Politeknik Negeri Jember adalah melalui program praktik magang yang dilakukan oleh mahasiswa D3 maupun D4. Tujuan kegiatan ini adalah untuk peningkatan pengetahuan dan keterampilan serta pengalaman kerja di lapangan bagi mahasiswa. Selain itu, praktik kerja lapang dapat melatih agar lebih krisis dan tanggap terhadap perbedaan atau kesenjangan yang terjadi di lapangn dengan yang terjadi di bangku kuliah.
Pelaksanaan Magang dilakukan di CV. E-SOLUSINDO yang beralamatkan di Perum. Demang Mulia No.A-16, Lingkungan Krajan, Kebonsari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68121, Indonesia. Kegiatan Magang ini dilaksanakan mulai tanggal 7 Agustus 2022 dan selesai pada tanggal 5 Januari 2024. Selama kegiatan Magang di CV. E-SOLUSINDO pembimbing lapangan memberikan tugas salah satunya yaitu mengembangkan Fitur Rawat Inap Sistem Informasi Manajemen Kesehatan Kabupaten Jember menggunakan framework CodeIgniter. Tujuan mengembangkan aplikasi ini untuk mengelola Sistem Informasi Manajemen Kesehatan dan pemeriksaan pasien yang dikembangkan oleh CV. E-SOLUSINDO.
SIMKES (Sistem Informasi Kesehatan) adalah sebuah sistem informasi yang dirancang khusus untuk mengelola dan menyediakan informasi terkait dengan bidang kesehatan. Untuk fitur Pendukung Pelayanan dari website SIMKES seperti General Consent, Assesmen Awal, Resiko Jatuh Pasien Anak/Dewasa/Rawat Jalan, Penolakan/Persetujuan Pengobatan, Ceklist Keamanan Operasi, Pembedahan Site Marking, Ceklist Rujukan, Identitas dan Stempel Kaki Bayi.