RINGKASAN
v
PEMBUATAN FRONT END ADMIN SISTEM INFORMASI KINERJA
MASCITRA.COM BERBASIS WEB, Kurnia Mutiara Septi, NIM E41170809,
Tahun 2020, Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Jember, I Putu Dody
Lesmana, ST,MT (Pembimbing), Citra Darma Wida (Pembimbing Lapang).
Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah salah satu program studi yang
wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa tingkat akhir Politeknik Negeri Jember.
Kegiatan Praktik Kerja Lapangan merupakan suatu proses kegiatan belajar atau
praktik langsung yang berorientasi pada bentuk pembelajaran bagi mahasiswa
untuk dapat menimba ilmu pengetahuan, wawasan, keterampilan dan pengalaman
pada lingkungan kerja nyata. Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan bagi
mahasiswa akan sangat bermanfaat bagi dirinya sebagai bekal tambahan untuk
memasuki dunia kerja nantinya.
Dalam kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini, mahasiswa
dipersiapkan untuk dapat mengerjakan serangkaian tugas yang diberikan oleh
tempat Praktik Kerja Lapang (PKL) guna menunjang keterampilan akademis yang
telah mereka dapat dibangku kuliah dengan keterampilan didunia kerja nyata.
Penulis mengambil tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT. Mascitra
Teknologi Informasi merupakan perusahaan yang juga mengembangkan teknologi
dibidang Teknologi Informasi.
Dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) selama 3 bulan,
penulis mendapatkan project membuat front end admin aplikasi berbasis web
dengan nama aplikasi Sistem Informasi Kinerja Mascitra.com. Pembuatan aplikasi
menggunakan library Code Igniter 3 dengan penyimpanan MySQL. Terdapat
beberapa fitur Admin yang sudah penulis kembangkan dalam pengerjaan project
sistem ini yaitu Fitur Home, Fitur List Absen Pegawai, Fitur Tugas Pegawai, Fitur
Project Pegawai, Fitur Akun Pegawai, Fitur Akun Admin, Fitur Add New Task,
Fitur Komentar Admin, Fitur Notifikasi, Fitur Ubah Gambar, dan Fitur Hapus.
Tampilan yang telah didesain dan dibuat dengan semaksimal mungkin agar sistem
tersebut nyaman dan mudah digunakan.