Salah satu tuntutan untuk peningkatan kompetensi sumber daya manusia bagi Politeknik negeri jember di wujudkan dalam program praktek kerja lapang (PKL) yang dilakukan oleh mahasiswa D3 maupun D4 dengan tujuan untuk mengasah Keahlian dan ketrampilan yang dimiliki oleh mahasiswa agar dapat mengenal dan berdaptasi dengan kebutuhan industri. Kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) dilakukan di PT. Xeno Persada Teknologi, yakni perusahaan yang bergerak dibidang penyedia layanan solusi teknologi informasi dalam tiga platform yakni Android, IOS, dan Website.
Selama 3 bulan kegiatan Praktek Kerja Lapang ini, kami dibimbing untuk bisa mengembangkan aplikasi berbasis android dan website yang sesuai dengan kebutuhan konsumen dan industri IT, dalam hal ini penulis mendapatkan tugas untuk mengerjakan pengembangan aplikasi di bagian website. Sistem yang akan dikembangkan adalah aplikasi pelayanan limbah domestik di daerah Batam (B-Septik). Tujuan pembuatan aplikasi ini adalah untuk mempermudah pelayanan bagi masyarakat atau konsumen, mitra, pelaksana dan pengelolan pelayanan pengolahan limbah domestik. Aplikasi website ini akan digunakan oleh admin untuk mengelolah data master. Adapun fitur-fitur yang terdapat dalam aplikasi website (B-Septik) ini antara lain Login, Dashboard, Data Master (mitra, truck, driver, item jasa, zona, kecamatan, kelurahan, berita, dan user), List Transaksi, Penyetoran. Teknologi pengembangan aplikasi ini menggunakan bahasa pemrograman PHP version 7.4 dengan framework PHP yaitu Laravel versi 8.9.0.