Keberhasilan aplikasi pembelajaran dapat dinilai dari tingkat keterlibatan siswa
dalam proses pembelajaran. Evaluasi UX pada aplikasi Fruits Zone bertujuan untuk
menilai peningkatan terhadap pengembangan pengetahuan siswa Kelompok
Bermain (KB). Metode penilaian yang digunakan melibatkan System Usability
Scale (SUS), User Acceptance Testing (UAT), serta pre-test dan post-test terhadap
siswa KB. Aplikasi Fruits Zone diuji cobakan kepada dua guru pengajar dan sebelas
siswa KB di Pos PAUD Alamanda 105, Kelurahan Jumerto, Kecamatan Patrang,
Kabupaten Jember. Hasil observasi menunjukkan bahwa metode System Usability
Scale memberikan skor 88,75 pada Grade Scale, yang berarti kategori A, dan
Adjective Rating menunjukkan hasil Excellent. Selain itu, hasil perhitungan UAT
menunjukkan nilai sebesar 90,90%, masuk dalam kategori sangat baik. Penggunaan
metode pre-test dan post-test pada siswa KB menunjukkan peningkatan
pengetahuan sebesar 90,91%. Hasil ini mengindikasikan bahwa aplikasi Fruits
Zone berhasil sebagai media pembelajaran pengenalan buah, dilihat dari
peningkatan pengetahuan siswa KB.