RINGKASAN
Pengembangan Sistem Web Scraping untuk Ekstraksi Data Luaran Penelitian serta Pengabdian dari SINTA dan Google Scholar, Sultan Arya Maulana, NIM E31222544, Tahun 2025, Manajemen Informatika, Politeknik Negeri Jember, Pramuditha Shinta Dewi P., S.Kom., M.Kom. (Pembimbing).
Proses pengumpulan data publikasi dosen di platform seperti SINTA dan Google Scholar sering dilakukan secara manual, yang kurang efisien dan rawan kesalahan. Untuk itu, dikembangkan sistem otomatisasi pengumpulan data luaran akademik dosen, seperti publikasi penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan Hak Kekayaan Intelektual (HKI), dalam bentuk website menggunakan metode web scraping.
Penelitian ini menerapkan metode CRISP-DM (Cross-Industry Standard Process for Data Mining) sebagai kerangka kerja, yang mencakup tahap: pemahaman bisnis, pemahaman data, persiapan data, pemodelan, evaluasi, dan implementasi. Proses scraping dilakukan dengan Python dan pustaka Selenium, sedangkan antarmuka pengguna dibangun menggunakan FastAPI dan Vue.js. Sistem ini memungkinkan pengguna untuk mengakses dan memvisualisasikan hasil data scraping dalam bentuk dashboard interaktif.
Evaluasi dilakukan melalui uji BlackBox dan User Acceptance Test (UAT) oleh Kepala Program Studi di Jurusan Teknologi Informasi Politeknik Negeri Jember, menghasilkan tingkat kepuasan sebesar 84,57?lam kategori “Sangat Setuju”. Hasil ini menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan telah memenuhi kebutuhan pengguna dan mampu mempercepat serta menyederhanakan proses evaluasi kinerja dosen secara efektif dan terstruktur.